Connect with us

Hi, what are you looking for?

Pemprov Kaltara

Asisten II Hadiri Upacara Peringatan HUT Armada RI

TARAKAN – Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) XIII Tarakan menggelar upacara memperingati Hari Armada RI Tahun 2024. Armada RI merupakan bagian dari TNI yang menjadi kekuatan tempur Angkatan Laut (AL), setiap tanggal 5 Desember diperingati hari ulang tahun (HUT) Armada RI.

Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) diwakili oleh Plh. Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setdaprov Kaltara, Burhanuddin, S.Sos., M.Si., menghadiri upacara Peringatan Hari Armada RI 2024 di Lapangan Apel Mako Lantamal XXI Tarakan, Kamis (5/12/2024).

Upacara Peringatan HUT Armada RI 2024 mengusung tema “Dengan Semangat Jalesveva Jayamahe, Koarmada RI Siap Mempersatukan Kekuatan Laut Nusantara Untuk Mewujudkan Nusantara Baru Indonesia Maju” ini berlangsung secara khidmat.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup), Wakil Komandan Lantamal XIII Kolonel Laut (P) James Firman Gohan Siagian, serta selaku Komandan Upacara (Danup) Kasi Lidkrim Pamfik Pomal Lantamal XIII Mayor Laut (PM) Muhammad Imron.

James Firman Gohan Siagian membacakan amanat Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali mengatakan, bahwa ia merasakan pancaran kekuatan dan semangat yang membara dari seluruh prajurit yang berdiri tegap, sikap gagah dan tatapan yang tajam menunjukkan kesiapan, dedikasi dan loyalitas yang tinggi.

“Ini untuk melaksanakan setiap tugas negara yang berada di pundak sebagai prajurit Jalasena Samudera,” ucapnya.

Ia berharap, Koarmada RI senantiasa menjadi ksatria pengawal samudera yang mampu menjaga kedaulatan laut Nusantara berlandasan nilai-nilai keberanian, menjunjung tinggi loyalitas dan meningkatkan profesionalisme.

“Sebagai benteng samudera dan garda terdepan untuk mempertahankan laut Indonesia kita harus mampu membuktikan kepada rakyat dan negara bahwa kita adalah prajurit tangguh Armada RI yang menjadi tulang punggung pertahanan negara di laut,” pungkasnya.

Baca Juga:  Kerjakan Tugas Sekolah dan Kuliah Bisa di Perpustakaan Kaltara, Ada Komputer dan Wifi Gratis

Untuk diketahui, upacara yang diselenggarakan sejak pukul 08.00 hingga 09.00 WITA diikuti dari berbagai elemen diantaranya prajurit Lanal, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kota Tarakan, Pelajar, mahasiswa hingga tokoh adat. (Adv)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kabar Lainnya

Nunukan

NUNUKAN – Bank Rakyat Indonesia (BRI) cabang Nunukan, merilis hasil investigasi kasus hilangnya uang nasabah bernama Betris, senilai kurang lebih Rp. 384 juta, Selasa,...

Olahraga

NUNUKAN – Sabri, salah satu Atlet panjat tebing asal Nunukan, yang pernah meraih medali emas (perorangan) pada PON XVII 2012 di Riau, Perunggu (perorangan)...

Hukum

Menanggapi keterlibatan dua angotanya, Syaiful menegaskan, tidak ada toleransi bagi anggotanya yang terlibat penyalahgunaan narkoba.

Nunukan

NUNUKAN – Bank Rakyat Indonesia (BRI) menggelar senam sehat, bertajuk ‘Bilang aja gak terhadap kejahatan perbankan’, di halaman Kantor Cabang BRI, Jalan TVRI, Nunukan...