NUNUKAN, KN — Kobaran api melalap Gedung Lembaga Penyiaran Publik (LPP) Radio Republik Indonesia (RRI) Nunukan di Jalan Antasari Baru, Selisun, Nunukan Selatan, Kalimantan Utara, pada Sabtu (6/9). Pemicunya diduga berasal dari korsleting pendingin ruangan (AC) yang ada di lantai dua.
Insiden ini sempat terekam dalam video amatir warga dan tersebar luas di media sosial. Video itu menampilkan para pekerja proyek di samping gedung RRI yang bahu-membahu memadamkan api. Bahkan, sebuah ekskavator turut dikerahkan untuk menyemprotkan air ke arah titik api.
Menurut Kasi Rescue Dinas Pemadam Kebakaran (Disdamkar) Nunukan, Aristra Pratama Sanmigo, timnya menerima laporan sekitar pukul 10.50 WITA. Namun, saat tim Damkar tiba di lokasi, api sudah berhasil dikendalikan.
”Para pekerja proyek berhasil memadamkan api menggunakan alat pemadam api ringan (apar) dan mobil tangki air milik warga,” kata Aristra.
Ia menambahkan, api membakar area aula dan plafon. Beruntung, insiden ini tidak menelan korban jiwa.
”Kami hanya memastikan api tidak muncul lagi,” kata Aristra. (Dzulviqor)
![]()







































